TINDAK,MAJALENGKA, Mediatindak.com--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Majalengka di tahapan hari pertama pendaftaran pasangan bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati. KPU menerima secara resmi berkas pendaftaran pasangan Dr.H. Karna Sobahi, M.M.Pd dan Koko Suyoko sebagai calon Bupati dan calon Wakil Bupati Majalengka 2024 yang di usung dari Partai PDIP, PKS, Partai Umat, PBB, Perindo, PKN dan Partai Buruh.
Berkas tersebut diterima langsung oleh Ketua KPU Majalengka Teguh Fajar Putra Utama dari Tim pasangan Karna-Koko bertempat di Ruang Rapat Kantor KPU Majalengka, sekitar pukul 10.52 WIB, Selasa (27/8/2024).
Sementara, sebelum berangkat Ke KPU Majalengka, Calon Bupati Petahana peluk erat mantan Bupati Majalengka dua periode, DR.H.Sutrisno.,SE.M.S.i, dipanggung yang sama dalam rangka deklarasi dukungan kepada Karna Sobahi-Koko Suyoko.
Dalam sambutannya, Cabup H.Karna Sobahi, dirinya tak kuasa menahan tangis kebahagiaan dan rasa haru kepada Tokoh Politik PDIP Majalengka yang dulunya menjadi Bupati Majalengka selama 2 periode bersamanya menjadi Wabup.
"Saya tak tahan merasa haru tangis bahagia dengan dihadirinya berdampingan dengan saya seorang tokoh penting dalam Politik di Majalengka yang juga Mantan Bupati Majalengka bersama saya sebagai wakil Bupati selama 2 periode," ungkapnya sambil tampak meneteskan air mata.
Oleh sebab itu, saya sampaikan kepada Bapak H.Sutrisno ,terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya dimana anggota DPR RI Fraksi PDIP tersebut (Sutrisno), kali ini mendampingi saya dalam rangka pemenangan Pemilukada H.Karna Sobahi - Koko Suyoko," Imbuhnya.
Dan kali ini, ada sekitar 7000 Kader PDIP, Kader PKS dan Kader Partai Umat serta PBB dan seluruh simpatisan dari berbagai Relawan, saya sampaikan terima kasih atas kehadirannya dalam menemani saya mendapat ke KPU. semoga kita tetap bersama solid dalam mendukung saya dan Cawabup Koko Suyoko menjadi Bupati dan Wabup Majalengka Periode 2024-2029," pungkas H Karna Sobahi.
Sementara ditempat berbeda, Ketua KPU Majalengka,Teguh menyampaikan telah menerima berkas pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Majalengka, setelah berkas pendaftaran tersebut diterima KPU akan segera melakukan tahapan verifikasi dokumen tersebut.
"KPU Majalengka telah menerima berkas pendaftaran Karna Sobahi dan Koko Suyoko untuk pencalonan Calon Bupati dan Wakil Bupati, KPU Majalengka dan akan segera masuk proses verifikasi, untuk kedepannya kita akan lebih menjalin komunikasi agar dapat mensukseskan Pilkada yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 Novemver", ucap Teguh.
Lebih lanjut Ketua KPU Majalengka Teguh Fajar Putra Utama menyampaikan hari ini adalah hari pertama KPU Kabupaten Majalengka membuka pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Majalengka.
"Hari ini adalah hari pertama KPU Majalengka membuka pendaftaran yang buka selama 3 hari mulai pukul 08.00 sampai 04.00 wib, dan khusus dihari terakhir tanggal 29 pendaftaran dibuka pukul 08:00 sampai 23:59 wib", Teguh.***liputan, Yan***