-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Beserta Warga Gerebek Tempat Minuman Keras

Jumat, 02 Agustus 2024, Jumat, Agustus 02, 2024 WIB Last Updated 2024-08-02T01:10:31Z


TINDAK, KAB.TASIKMALAYA
--Dalam rangka mewujudkan cipta kondusif bagi masyarakat, Babinsa dan Bhabinmas Desa Jatihurip dibantu oleh warga masyarakat berhasil membongkar dan menemukan gudang minuman keras di Kampung Cidadap, Desa Jatihurip, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya. 


Terbongkarnya gudang penyimpanan Miras berawal dari seorang warga pada pukul 17.00 WIB, melihat seseorang yang tidak dikenal mengendarai sepeda motor membawa satu dus barang bawaan yang diduga miras masuk ke wilayah RT.02 Kampung Cidadap.    


Ternyata dibawa ke salah satu tempat yang merupakan gudang kontrakan di pinggir Jalan Raya ciawi-PagendinganKampung Cidadap. Menerima laporan dari warga tanpa kompromi Babinsa dan Bhabinkamtibmas pada pukul 19.00 WIB langsung menggeruduk dan menginterogasi orang itu. Ternyata setelah digeledah ditemukan 11 dus berisi 108 botol miras.


Menurut para pelaku bahwa dari bisnis haram ini, bisa meraup Rp.6.930.000 dari 11 dus. Bahkan jika tidak secepatnya terungkap bisa saja menjadi pusat peredaran miras di Kecamatan Cisayong dan sekitarnya.


Ahirnya pelaku dibawa ke Koramil Cisayong dan selanjutnya ke Mapolsek Cisayong. Pelaku saat di kantor Koramil Cisayong didatangi oleh Kapolsek Cisayong, AKP Rohmadi, Camat Cisayong, Camat Cisayong, Ayi Mulyana Herniawan, S.E.,M.Si, dan Kepala Desa Ilyas Gajali, S.T, untuk membuat Berita Acara Tindak Lanjut Penyebaran Mias di Wilayah hukum Cisayong dan sekitarnya.

Danramil 1207/Cisayong, Kapten Inf Andri Mulyono, menambahkan, bahwa Kepedulian warga masyarakat lewat RT dan RW juga termasuk dari Kepala Desa sangat membantu Aparat Penegak Hukum untuk bergerak dan bertindak dalam penanggulangan terhadap tindak kejahatan, seperti peredaran minuman keras dan Narkoba yang harus diberantas.

Ia pun menambahkan bahwa Koramil dalam satu Minggu sekali sering melakukan patroli yang sipatnya rahasia., " peredaran miras dan narkoba harus diawasi bukan hanya ditengah masyarakat tapi juga di Sekolah Sekolah, apalagi letak Cisayong yang strategis mudah sekali bagi peredaran dan penyebaran Mirasantika.


Hal senada disampaikan Camat Cisayong Ayi Mulyana Hermawan,SE ,M.Si, bahwa ia sangat mengapresiasi wujud sinergitas antara warga, tomas dan toga dengan aparat penegak hukum, demi terciptanya Kamtibmas.

Reporter: Jery

Komentar

Tampilkan

  • Babinsa dan Bhabinkamtibmas Beserta Warga Gerebek Tempat Minuman Keras
  • 0

Terkini