TINDAK, Majalengka - Diawal Tahun 2024 sekarang ini pemerintah gelontorkan bantuan pangan berupa Beras untuk warga.
Bantuan tersebut disalurkan kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Majalengka Provinsi Jawa Barat hingga disambut antusias warga.
Salah satunya yang terpantau oleh Awak Mediatindak.com, sekitar 641 warga Desa Karayunan Kecamatan Cigasong Kabupaten Majalengka pada, Kamis 31/1/2024 terima Bantuan Pangan bertempat di Kantor Desa Karayunan.
Penyaluran Bantuan Beras seberat 10 kg tersebut disaksikan langsung oleh Kepala Desa dan Sejumlah Perangkat Desa serta dipantau oleh Anggota Polsek Cigasong Polres Majalengka Polda Jabar hingga tampak Aman dan tertib dalam pelaksanaannya.
Menurut Kepala Desa Karayunan, Diding Ahyadi menyampaikan, bahwa Penyaluran Bantuan Beras bagi masyarakat Desa Karayunan sebanyak 641 telah dilaksanakan secara Aman dan tertib.
"Saya bangga dan mengapresiasi kepada Pemerintah yang telah menggelontorkan Bantuan Pangan Berupa Beras bagi warga Desa Karayunan, dan Alhamdulilah telah terserap sebanyak 641 Orang dari 5 Blok" ungkapnya
"Dalam pelaksanaan penyaluran Bantuan tersebut, Alhamdulilah dalam situasi Tertib dan Aman. Selain dilakukan oleh Aparatur Pemerintah Desa, juga dibantu oleh Pihak Kepolisian Polsek Cigasong dan seluruh jajaran Muspika Kecamatan serta melibatkan Linmas." pungkas Diding ***Yan