TINDAK, SINJAI-Pembukaan turnamen sepakbola Bupati cup II Di Stadion H. Andi Bintang, Di Buka langsung PJ Bupati Sinjai TR Fahsul Falah, Rabu (20 Desember 2023).
Turut Hadir dalam Acara tersebut, Ketua DPRD Jamaluddin , Forkopimda, Ketua KONI, serta Sekretaris MPO Pemuda Pancasila Sulawesi Selatan.
Sebanyak 16 club, lokal sinjai yang akan berlaga dalam sepekan ini, di mulai dari tanggal 20 sampai 27 Desember mendatang.
Ketua MPC Pemuda Pancasila kabupaten Sinjai, Nasrullah Mustamin , saat memberikan sambutan berharap agar turnamen seperti ini dapat kita laksanakan secara rutin, sebagai salah satu ajang silaturahmi, serta salah cara untuk mencari bibit baru dalam memajukan sepak bola di Sinjai,
"Ini adalah merupakan turnamen ke-dua dan sekaligus penutup di tahun ini, yang di laksanakan oleh pemuda Pancasila, oleh nya itu dalam turnamen kali ini agar teman-teman panitia bisa bekerja secara maksimal dan profesional
"Insyaallah di hari jadi Sinjai di bulan Pebruari tahun depan kita akan laksanakan kegiatan lagi , kali ini sifat nya lomba tradisional," paparnya
"Tak lupa pula kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah, melalui bapak PJ Bupati Sinjai yang sudah mendukung penuh kegiatan ini baik secara pribadi maupun sebagai pimpinan pemerintahan kabupaten Sinjai
Khusus kepada para pemain yang akan bertanding, kami ucapkan selamat bertanding .
Di tempat yang sama, PJ Bupati Sinjai TR Pahsul Falah, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus MPC pemuda Pancasila yang selalu membuat program program untuk kemajuan daerah.
"Dengan adanya turnamen seperti ini saya yakin sinjai akan lebih maju kedepan dan bisa membentuk sumber daya manusia yang baik dan berkualitas serta mampu mengurangi kenakalan remaja"
Lebih lanjut ia katakan, "banyak hal yang bisa kita adopsi, kekompakan, rasa persaudaraan, utamanya dapat menjaga sportivitas selama pertandingan berlangsung pungkasnya.
Usai pembukaan acara PJ Bupati kembali menyampaikan tambahan hadiah bagi juara 1, senilai 5 juta di luar dari hadiah 7 juta yang di siapkan panitia.***M.S.Mattoreang