POLRES TASKOT ---Guna menjaga Kondusifitas Kamtibmas di bulan Ramadhan 1444 H dan kenyamanan warga dalam menjalankan ibadah puasa.
Anggota Polsek Kawalu Polres Tasik Kota melaksanakan kegiatan patroli sore dan PAM Ngabuburit di Jalan Perintis Kemerdekaan Sp. 4 Cicariang, karena seperti biasanya disaat Bulan Ramadhan saat sore harinya dijadikan tempat Ngabuburit warga menunggu waktu berbuka puasa, apalagi disekitar Cicariang banyak para pedagang Kuliner dan jajanan untuk berbuka puasa. Senin (17/04/2023)."
Pada kesempatan itu, Anggota menyampaikan pesan Kamtibmas bahwa selama bulan Ramadhan, khususnya para remaja pada saat ngabuburit dilarang untuk menyalakan petasan dan menggunakan kendaraan bermotor ugal ugalan karena dapat membahayakan dan mengganggu situasi kamtibmas.
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY ZAINAL ABIDIN, S.I.K. melalui Kapolsek Kawalu AKP YUSUF SETYANTO, S.H. mengatakan bahwa jajarannya menindaklanjuti atensi pimpinan Polri saat ini untuk bersama sama menjaga kondusifitas kamtibmas di Bulan Suci Ramadhan.
Selama Bulan Suci Ramadhan kami menghimbau kepada pihak terkait, tokoh masyarakat dan warga untuk bersama sama menjaga kondusifitas kamtibmas," ungkapnya
Ia menambahkan, Bhabinkamtibmasnya akan terus meningkatkan kegiatan sambang untuk menjalin silaturahmi kamtibmas dan kemitraan untuk menciptakan Kondusifitas kamtibmas selama Bulan Suci Ramadhan,"
pungkasnya.**dad