-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Peresmian Gedung Himpaudi Kabupaten Tasikmalaya Bukti Dahsyatnya Gerakan Hati

Jumat, 03 Maret 2023, Jumat, Maret 03, 2023 WIB Last Updated 2023-03-03T13:19:27Z


Tasikmalaya,mediatindak.com
-Bupati Tasikmalaya,H.Ade Sugianto.,S.IP beserta ibu TP PKK Kabupaten Tasikmalaya, Hj.Ai Diantani Sugianto meresmikan Gedung HIMPAUDI Kabupaten Tasikmalaya di Cilampung Hilir, Kecamatan Padakembang pada tanggal 26 Februari 2023.


Peresmian diselenggarakan dengan sangat meriah karena hadir para tamu undangan dari semua instansi, termasuk Ketua PP Himpaudi Pusat Prof.Dr. Ir Netti Herawati.,M.Si, Kabid PAUD Dikmas Sera Sani Verana.,S.Pd, M.Pd, Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya Asep Sopari Al Ayubi, Dandim 0612 Tasikmalaya, Letkol Inf. Raden Hendra Sukmadjidibrata, Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Heri Haryanto, Ketua PW Himpaudi Jawa Barat DR.Rudiyanto,M,Si, Ketua IGRA Kabupaten Tasikmalaya Depon Nurul Aida,S.Ag M.Pd, Ketua Fatayat Kabupaten Tasikmalaya Lilik Latifah, M.PKim, serta seluruh kepala perwakilan guru PAUD Se-Kabupaten Tasikmalaya.


Ketua Himpaudi Kabupaten Tasikmalaya Bunda Mulatsih Sri Utami.,S.Pt,MM.Pd merasa bersyukur dan berterimakasih kepada semua yang telah hadir untuk menyaksikan peresmian gedung Himpaudi Kabupaten langsung oleh Bapak Bupati Tasikmalaya. Bunda Tami sebagai nama panggilan beliau, mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas bantuan yang telah diberikan kepada HIMPAUDI sehingga bisa terwujud bangunan Gedung HIMPAUDI yang megah.


Tambahnya lagi, bahwa ini merupakan bukti dahsyatnya gerakan hati bersama, dan menurutnya masih banyak mimpi-mimpi yang belum terwujud untuk memajukan HIMPAUDI ke arah yang lebih baik lagi. Kepada Bupati Tasikmalaya, Bunda Mulatsih sangat berterimakasih atas insentif yang telah diberikan kepada para guru PAUD.


"Semoga awal dari berdirinya gedung Himpaudi ini membawa berkah pada kita semua, khususnya HIMPAUDI Kabupaten Tasikmalaya, dan berbangga hati karena peresmian gedung ini bertepatan dengan tanggal lahirnya Bapak Bupati Tasikmalaya,"  papar bunda Tami.


Sedangkan dalam sambutannya Bupati Tasikmalaya mengatakan, bahwa Pendidikan Anak Usia Dini sangatlah penting untuk menerapkan pendidikan karakter sejak dini karena dijaman sekarang ini banyak anak-anak yang tidak menerapkan sopan santun dalam kehidupan sehari- harinya, "inilah tugas guru paud dengan keihlasan dan kesabarannya dalam mendidik anak-anak karena 20 tahun kedepan anak-anak inilah yang akan menjadi penerus kita," katanya.


Sambutan dari Ketua PP HIMPAUDI Pusat Prof.Dr.Ir Netti Herawati, M.Si mengatakan bahwa ia melihat di Kabupaten Tasikmalaya ada pengakuan pemerintah dan tokoh -tokoh  pada HIMPAUDI.

"Saya sangat bangga apa yang dilakukan bunda Tami, ini akan menjadi contoh karena dari gerakan hati semua guru PAUD, meskipun gajihnya kecil tapi bisa memberikan bantuan untuk gedung HIMPAUDI yang megah ini, dan dengan hadirnya Bapak Bupati, inilah bukti bahwa Tasikmalaya bukan hanya untuk Indonesia tapi untuk dunia," tegas Bunda Netti***red/by

Komentar

Tampilkan

  • Peresmian Gedung Himpaudi Kabupaten Tasikmalaya Bukti Dahsyatnya Gerakan Hati
  • 0

Terkini