Majalengka,tindakmedia.com-Pemerintah Desa (Pemdes) Desa Buntu Kecamatan Ligung Kabupaten Majalengka Menggelar acara Peresmian Masjid Dan Sekaligus Peringatan Isra Miraj 1444 H.bertempat di halaman Masjid Desa Buntu.
Kegiatan keagamaan tersebut pada Kamis 23/2/2022, dihadiri oleh Kepala Desa Buntu, Camat Ligung beserta Forkopimcam,Danramil Ligung dan Kapolsek Ligung serta para Tokoh Masyarakat Tokoh Agama dan penerjemah atau Tausiyah Islam oleh Ki Balap Muda dari Kabupaten Bogor Jawa Barat.
Menurut Kepala Desa Buntu H.Mamat Rahmat Hidayat ,menyampaikan bahwa, kegiatan keagamaan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Buntu dan Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al Karomah serta seluruh komponen masyarakat.
Menurutnya, kegiatan keagamaan ini dilaksanakan rutinan di setiap Tahunnya dan sekarang disertai peresmian Masjid Agung Al Karomah Desa Buntu .ungkap kades
Oleh karena itu, saya sebagai kepala desa Buntu mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya kepada masyarakat yang telah membantu hingga terselenggaranya kegiatan ini. Tutur kades
Masih lanjut Kades, mudah mudahan kegiatan ini terus dilaksanakan secara berkesinambungan dimasa yang akan datang dan diharapkan seluruh masyarakat atau kaum muslimin muslimah dapat meneladani kepribadian Kanjeng Nabi Muhamad.SAW. pungkas Kades ***Yan