
PolresTaskot,tindakmedia.com--- Kegiatan Jumat Curhat, Polsek Mangkubumi sambangi Ojek Pangkalan, tampung aspirasi dan saran warga.
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan melalui Kapolsek Mangkubumi IPTU Hartono mengatakan, kegiatan sambang untuk menampung aspirasi dan saran warga.
"Kegiatan sambang dan silaturahmi dengan Ojek Pangkalan, untuk menampung aspirasi warga yang berkaitan dengan kamtibmas," ujarnya
Ia menjelaskan, pada kesempatan itu warga meminta rambu rambu untuk penyeberangan anak sekolah, karena di lokasi tersebut rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas.
"Kami akan segera kordinasika dengan pihak terkait mengenai hal itu," jelasnya
Kemudian, Kapolsek Mangkubumi juga menyampaikan himbauan dan informasi berkaitan kamtibmas, serta mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk berperan serta aktif dalam menjaga kondusifitas kamtibmas di lingkungannya
"Kehadiran Polri dilapangan, berinteraksi langsung dengan warga sebagai upaya menjalin silaturahmi dan mendapatkan informasi kamtibmas, sehingga kami dapat meningkatkan pelayanan guna mewujudkan Harkamtibmas yang kondusif," pungkasnya***DAD