-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Turnamen Sepak Bola U-40 Ke Atas Di Desa Guranteng Di Buka Oleh Ketua Umum PSSI Pusat Iwan Bule.

Tindak Online
Senin, 08 Agustus 2022, Senin, Agustus 08, 2022 WIB Last Updated 2022-08-20T12:31:33Z
Mochamad Iriawan alias Iwan Bule Ketua Umum PSSI Pusat

MEDIATINDAK.COM, Tasikmalaya - Pemdes Guranteng, Kecamatan Pagerageung gelar Turnamen Sepak Bola U-40 tahun ke atas di Lapangan mini soccer Wahana Alam Parung (WAP) Se-Desa Guranteng, Senin (8/8/2022), turnamen sepak bola tersebut Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-77.


Turnamen sepakbola U-40 tahun ke atas ini secara resmi dibuka oleh Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan yang biasa di sapa Iwan Bule.


Mochamad Iriawan mengatakan bahwa dirinya sengaja datang ke Tasikmalaya untuk meresmikan turnamen tersebut.  


"Ya, ada satu hal yang menarik, dan menjadi sejarah baru, semenjak menjadi Ketua umum PSSI, baru desa ini yang saya meresmikan untuk turnamen di Indonesia yaitu Tingkat Desa, dan ini menjadi kebanggaan saya, dan sangat luar biasa,” ucapnya. 


Ia mengharapkan, pertandingan seperti ini bisa ditiru di setiap desa, seperti di wilayah Desa Guranteng, Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya. Iwan Bule juga mempunyai obsesi semua Desa di Seluruh Indonesia, minimal setengahnya dari Indonesia bisa berolahraga masyarakatnya, Karena Sepak Bola adalah hiburan rakyat yang luar biasa, dimana dengan Sepak Bola bisa mempersatukan Bangsa Indonesia. 


"Semoga dari Desa Guranteng ada bibit untuk Timnas Indonesia, Pemain Timnas Indonesia itu juga berawal dari Desa, tidak menutup kemungkinan dari Desa ini akan muncul pemain di Club dan pemain nasional yang akan memperkuat tim nasional kita," ujarnya. 


“Harapanya, terus melakukan olahraga di usia muda dan bisa dicari bakat-bakat dari Desa Guranteng sehingga bisa muncul nantinya ke Tingkat Nasional,” tuturnya. 


Di dalam Acara Turnamen Sepak Bola Se-Desa Guranteng di lapangan mini soccer Wahana Alam Parung tersebut, selain dihadiri langsung oleh Ketua Umum PSSI, hadir juga kepala desa Guranteng, unsur-unsur muspika Kecamatan Pagerageung.


Sementara Kepala Desa Guranteng Endang Bahrum mengatakan, ini sebagai upaya atau ikhtiar untuk menjalin silaturahim antar warga, sekaligus memeriahkan HUT RI ke-77.


Endang juga sangat bangga karena pertama kali di Indonesia ketua Umum PSSI hadir dan meresmikan turnamen sekelas desa.


“Memang olahraga itu, kata ketum PSSI mengajarkan disiplin, sportivitas dan hiburan di dalamnya. Mudah-mudahan ke depannya lahir atlet-atlet muda berbakat yang bertalenta di level nasional lahir dari Desa Guranteng,” jelas Endang.


 “Insyaalah kalau melihat antusias masyarakat di Guranteng, ke depan bukan hanya untuk usia 40 saja. Namun akan dicoba untuk usia 17 dan lainnya,” ujarnya.

(Red)

Komentar

Tampilkan

  • Turnamen Sepak Bola U-40 Ke Atas Di Desa Guranteng Di Buka Oleh Ketua Umum PSSI Pusat Iwan Bule.
  • 0

Terkini