Tasikmalaya,mediatindak.com-Siapa lagi yang akan mengurus dan memperhatikan Lapang Bedeng kalau bukan orang Desa Pagerageung itu sendiri. Maka dengan rasa memiliki akan tumbuh rasa tanggungjawab untuk merawat dan memelihara Lapang Bedeng. Ruang publik yang sudah menjadi saksi bisu bagi ratusan generasi yang lahir di Desa Pagerageung itu harus dipertahankan, dirawat dan dipelihara.
Maka dengan gerakan gotong royong warga desa yang dipimpin oleh pemerintah Desa Pagerageung, dibantu Bhabinmas, Bhabinsa, ibu kader, pemuda Karang Taruna, juga warga desa, keadaan Lapang Bedeng yang sudah lama dibiarkan terlantar itu ahirnya bersih dan rapih lagi kelihatannya. Rumput dan ilalang yang liar dicukur habis, sampah sampah nya dibersihkan. Terlihat rapi, dan enak dipandang mata, Minggu (31/7/2022).
Lapang Bedeng sudah menjadi ikon tersendiri bagi masyarakat Desa Pagerageung dan Tasik Utara, maka jika dibiarkan terlantar sama dengan tidak menghargai para pendiri Lapang Bedeng itu sendiri. Hanya ditangan generasi muda penerus, keberadaan Lapang Bedeng itu bisa terjaga dan terpelihara. Bahkan diharapkan bisa melahirkan atlet Sepak Bola yang berprestasi.