MEDIATINDAK.COM, Polres Tasikmalaya Polda Jabar - Pada hari Selasa, di Aula Ponpes Al-Qomariyah Desa Kecamatan Sodonghilir Kabupaten Tasikmalaya telah dilaksanakan Silaturahmi Kamtibmas sekaligus menghadiri Kegiatan Syukuran atas Raihan Juara Umum (PORSADIN) Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah tingkat tingkat Kabupaten Tasikmalaya.
Dalam giat tersebut dihadiri pula oleh, Camat Kecamatan Sodonghilir, H. UU Syaeful Ulum S.Sos, M.Si,.
Ketua MUI Kecamatan Sodonghilir H. Jejen, Para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda serta Para Peserta Peraih Juara PORSADIN tingkat Kabupaten Tasikmalaya.
Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Sodonghilir sampaikan himbsuan mengenai Kamtibmas, Prokes. "Salam silaturahmi dan terimakasih kepada Toga, Tomas dan Toda yang telah membantu terciptanya situasi kamtibmas di Wilayah Kecamatan Sodonghilir yang kondusif.
Serta kami dari atas nama Kepolsian Sektor Sodonghilir Polres Tasikmalaya mengucapkan Selamat kepada para peserta PORSADIN asal Kecamatan Sodonghilir yang telah berhasil meraih sukses menjadi juara umum ditingkat Kabupatem Tasikmalaya.
Juga kamipun mengucapkan rasa Terimakasih kepada Para Ulama, Toga dan Tomas yang telah mendorong serta mendukung program Vaksinasi Covid -19 di Wilayah Kecamatan Sodonghilir dan diharapkan kepada seluruh warga masyarakat agar bahu membahu saling menjaga dan saling mengingatkan diantara kita atas wabah Covid-19 yang kini masih mengintai pada kita semua, mari saling membantu untuk menghentikannya dengan cara, kita Kompak Patuhi dan taati Protokol Kesehatan, waspada serta Kamtibmas tetap jalankan dan tingkatkan,.
Kemudian segerakan untuk disuntik Vaksin juga pada Anak anak kita yang berusia 6 - 11 tahun sebagai generasi penerus kita ayo sayangi dan lindungi keluarga kita." Ajak Kapolsek Sodonghilir Iptu Uu Mahtum.(07/05/2022).***(Red)