-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Sejumlah Personil Dari Polres Ciamis Pantau Lokasi Ngabuburit di Kawasan Alun Alun Ciamis.

Tindak Online
Minggu, 10 April 2022, Minggu, April 10, 2022 WIB Last Updated 2022-04-10T11:52:32Z

 

MEDIATINDAK.COM, Polres Ciamis - Kepolisian Resor Ciamis Polda Jabar melaksanakan patroli pemantauan kegiatan masyarakat ditengah penerapan PPKM berlevel di wilayah Kabupaten Ciamis. Patroli pemantauan ini dilaksanakan kawasan Alun Alun Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu (10/4/2022).


Pemantauan ini berupa antisipasi terjadinya kerumunan masyarakat ditengah pemberlakuan kebijakan PPKM berlevel yang diterapkan oleh Pemerintah Kabupaten Ciamis. Dimana saat ini Kabupaten Ciamis sedang berlakukan PPKM Level 1 dalam rangka upaya pencegahan penyebaran Covid-19.


Pemantauan yang dilakukan Polres Ciamis melibatkan sejumlah personel gabungan satuan fungsi dan Polsek sekitar. Dimana kegiatan kali ini dipimpin oleh Ipda Arie Parantoro selaku perwira pengendali lapangan.


Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., melalui Ipda Arie Parantoro mengatakan, pemantauan kegiatan yang berpotensi tidak menjalankan protokol kesehatan seperti pemakaian masker saat beraktifitas di ruang publik. Ini dilakukan dalam rangka mencegah timbulnya penyebaran Covid-19 di wilayah hukum Polres Ciamis.


"Pemantauan kali ini kami lakukan di kawasan Alun Alun Ciamis yang menjadi salah satu lokasi masyarakat melakukan 'ngabuburit'," katanya.


Selama pemantauan, kata Ipda Arie Parantoro, disetiap lokasi personel dilapangan menyampaikan imbauan dan edukasi masyarakat untuk tetap selalu menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Seperti memakai masker, menjaga jarak, maupun menghindari kerumunan.


"Kami minta masyarakat untuk tetap waspada bahaya penyebaran Covid-19. Salah satunya selalu memakai masker secara baik dan benar serta melakukan vaksinasi. Kedisiplinan kita bersama kunci memutus rantai penyebaran Covid-19 dan Indonesia bisa segera terbebas dari pandemi," pungkasnya.***Deded SKR - Redi 

Komentar

Tampilkan

  • Sejumlah Personil Dari Polres Ciamis Pantau Lokasi Ngabuburit di Kawasan Alun Alun Ciamis.
  • 0

Terkini