MEDIATINDAK.COM, Ciamis - Kepolisian Resor Ciamis Polda Jabar melaksanakan Apel Kesiapan Pengamanan sidang lanjutan kasus penistaan agama. Apel tersebut digelar di Kantor Pengadilan Negeri Ciamis, Jalan Jenderal Sudirman Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (6/4/2022).
Apel kesiapan ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Ciamis Kompol Apri Rahman, SE., dan melibatkan ratusan personel gabungan TNI-Polri. Selain itu turut hadir Kabag Ops Polres Ciamis Kompol Nia Kurnia, Para Pejabat Utama Polres Ciamis, Danyon Brimob Batalyon D Sat Brimob Polda Jabar, Danki Brimob Batalyon D, dan sejumlah Pasi Brimob Batalyon D.
Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., melalui Wakapolres Ciamis Kompol Apri Rahman mengatakan, apel ini dilakukan dalam rangka mengecek kesiapan personel pengamanan kegiatan persidangan kasus penistaan agama di Pengadilan Negeri Ciamis. Kesiapan personel gabungan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan lancar jalannya persidangan.
"Total personel pengamanan sidang kasus penistaan agama dengan terdakwa M. Kace melibatkan 765 personel gabungan TNI-Polri dan Instansi terkait lainnya. Mereka disiagakan disekitar lokasi persidangan," katanya.
Kompol Apri menjelaskan, personel gabungan tersebut tidak hanya dari wilayah Kabupaten Ciamis. Sejumlah personel Bantuan Kendali Operasi (BKO) dari Polres sekitar diperbatunkan untuk mengamankan jalannya sidang kasus penistaan agama.
"Ratusan personel gabungan tersebut terdiri 440 personel Polres Ciamis, BKO Polres Tasikmalaya Kota 30 personel, BKO Polres Banjar 30 personel, BKO Polres Tasikmalaya 30 personel, Anggota TNI sebanyak 90 orang, dan Dishub Kabupaten Ciamis 30 orang. Kami juga mendapat bantuan BKO dari Sat Brimob Polda Jabar yakni BKO Brimob Batalyon D sebanyak 85 personel," tuturnya.
Kompol Apri berharap jalannya sidang kasus penistaan agama di Pengadilan Negeri Ciamis dapat berjalan lancar dan aman. "Kami harap semua dapat berjalan aman dan lancar hingga berakhirnya sidang putusan dengan terdakwa M. Kace," imbuhnya.***Deded SKR - Redi