Pemantauan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Ciamis Kompol Ismet Inono bersama KBO Binmas Polres Ciamis Iptu M. Badri. Selain itu juga melibatkan sejumlah personel Polsek Ciamis untuk mengecek kesiapan Posko Lebaran Stasiun Ciamis menghadapi kedatangan para pemudik.
Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., melalui Kapolsek Ciamis Kompol Ismet Inono mengatakan, monitoring ini dilakukan untuk melihat kesiapan dari pada pihak Stasiun Kereta Api menghadapi kedatangan pemudik. Mengingat diproyeksi arus mudik dan balik lebaran 2022 akan banyak pemudik yang balik ke kampung halaman dan Ciamis salah satu tujuan pemudik.
"Pos Stasiun di ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kepada pemudik. Sehingga pemudik yang datang merasa nyaman dan aman ketika menginjakkan kakinya di Tatar Galuh Ciamis," katanya.
"Polres Ciamis akan terus bersinergi dengan Stasiun Kereta Api untuk memastikan kenyamanan dan ketertiban masyarakat bisa tetap aman dan kondusif sehingga pelaksanaan Ops Ketupat Lodaya 2022 berjalan lancar serta tertib," tambahnya
Kompol Ismet Inono berpesan kepada pengelola Stasiun Ciamis untuk tetap selalu aktif berperan dalam upaya pencegahan Covid-19. Salah satunya mengingatkan penumpang tetap selalu menjalankan protokol kesehatan dan menyediakan sarana prasarana protokol kesehatan.
"Ayo kita wujudkan Lebaran Tahun 2022 dengan aman, nyaman dan tetap sehat. Sehat berarti selalu menerpakan protokol kesehatan sehingga keluarga dikampung halaman bisa bahagia merayakan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah," pungkasnya.***(Deded SKR - Red)