MEDIATINDAK.COM, Mabes Polri - Sejalan dengan kebijakan Bapak Presiden, mudik lebaran kali telah diberikan kelonggaran bahkan sudah ditetapkan cuti kurang lebih 10 hari. Berdasarkan survei, ada ±85 juta orang yang akan melakukan pergerakan dimana yang paling besar dari wilayah Pulau Jawa yang mencapai 14 juta orang dan 47% diantaranya akan menggunakan kendaraan pribadi. Fenomena ini tentunya harus kita persiapkan dengan baik agar mudik ini tetap bisa berjalan lancar dan aman.
Di sisi lain, pandemi Covid-19 belum benar-benar selesai. Oleh karena itu tetap harus bisa kita kendalikan dengan memberikan pembekalan kepada masyarakat yang akan mudik dengan melakukan berbagai macam strategi salah satunya adalah akselerasi vaksinasi khususnya vaksinasi booster yang diharapkan sampai dengan 25 April 2022 nanti bisa mencapai 50%. Hal ini dikarenakan tradisi mudik kecenderungannya akan mengunjungi orang tua kita atau saudara-saudara tertua kita sehingga kemudian vaksinasi lansia dengan target 60% ini menjadi salah satu prioritas untuk menekan angka fatalitas.
Selanjutnya pada Operasi Ketupat 2022, sebanyak 144.392 personel akan kami persiapkan di titik-titik prediksi puncak kemacetan mulai dari H-4 dan puncaknya di H-3 dan H-2, sedangkan pada arus balik akan dimulai pada H+3 dan akan terjadi puncaknya pada H+4 dan H+5.
Cara bertindak dan manajemen lalu lintas akan kami persiapkan dengan baik, mulai dari mengendalikan laju Covid, manajemen untuk mengurai kemacetan, sampai dengan upaya untuk memberikan kenyamanan terhadap masyarakat yang akan mudik. Ini betul-betul akan kita laksanakan (17/04/2022)***Red