Majalengka Media Tindak.com--Desa Cibentar Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka Jawa Barat, merupakan salah satu wilayah paling ujung Timur Selatan yang berbatasan dengan Desa Palabuan Kecamatan Sukahaji Kabupaten Majalengka.
Desa Cibentar yang mayoritas penduduknya bekerja sebagai buruh Tani dan buruh pabrik,hingga berita ini diturunkan mengalami kemajuan Signifikan, dimana aspek pembangunan,pendidikan,keagamaan dan kesehatan cukup membanggakan.
Hal ini tentunya tidak terlepas dari peran serta Pemerintahan Desa yang dipimpin oleh kepala Desa ,Rosid Priatna serta seluruh komponen. Masyarakat yang proaktip dalam melaksanakan pembangunan baik, aspek pertanian maupun aspek pembangunan lainnya sehingga tak heran jika seorang kepala desa mampu merubah kondisi desa dan kemajuan perekonomian masyarakat.
Oleh sebab itu, kepala desa Cibentar, Rosid Priatna, berencana untuk maju kembali menjadi kepala desa Cibentar Jilid 2 pada Pemilihan Kepala Desa yang akan digelar pada Tahun 2023 mendatang.
Hal ini dikatakan kepala desa cibentar, kamis, 18/3/2022 saat berbincang bincang dengan Awak Media ini di Ruang Kerjanya menyampaikan bahwa, dirinya oftimis akan mengikuti kebali di Jilid 2 pada Pilkades yang akan digelar Tahun Mendatang.
Menurutnya (Kades Rosid) dengan perkembangan Desa saat ini Alhamdulilah berkat kerjasama dan bersinergi dengan seluruh jajaran Pemdes serta seluruh elemen masyarakat tampak lebih maju cukup signifikan. Ungkapnya
Tetapi bagi pribadi saya, selama ini masih banyaknya kekurangan baik, dibidang kepemerintahan maupun pembangunan, oleh sebab itu, saya berkeinginan untuk melanjutkan pengabdian saya memimpin masyarakat desa cibentar di periode mendatang. Tuturnya
Terkait segala kekurangan dan adanya permasalahan di internal desa, itu merupakan sebuah Cambuk bagi saya untuk berinovasi kembali dalam menjalankan Roda Pemerintahan yang lebih baik. Tegasnya*** (Yan)