
Polres Tasikmalaya,tindakmedia.com-Kapolsek Cigalontang Iptu Tono Suherman, SH. Dengan Muspikanya, telah mendapatkan Dukungan penuh dari 16 para Kepala Desa sewilayah kecamatan Cigalontang.
Giat Vaksin '*GEBYAR VAKSIN MUSPIIKA CIGALONTANG* Akan dilaksanakan pada hari Senin, 21 Maret 2022, dengan bertempat di Lapangan Halaman Kantor kecamatan Cigalontang.
Giat Gebyar Vaksinasi Muspika Cigalontang tersebut, diperuntukkan melayani bagi Warga masyarakat umum, khususnya warga Kecamatan Cigalontang kabupaten Tasikmalaya.
Dalam gelaran Vaksinasi ini selain melayani warga untuk di Vaksin juga sekaligus melayani untuk pembuatan KTP, KK, KIA, dan Akte Kelahiran secara gratis,....
Juga pihak panitia telah menyediakan berbagai hadiah hiburan dan Doorprice, berupa Sepeda, Kompor gas, dan mesin Cuci serta banyak lagi yang lainnya,
Ini semua akan diberikan bagi mereka yang datang paling duluan secara doorprice,.
Dalam gelaran tersebut kapolsek Iptu Tono Suherman mengatakan, bahwa ini semua sebagai bukti bahwa pihak Jajaran Polsek dan Muspika, tim medis dari PKM Cigalontang serta 16 orang para kepala Desa,
"Mengharapkan agar warga masyarakat datang untuk mengikuti giat Vaksin Insyaalloh bonusnya Sehat," Ungkap Iptu Tono Suherman, menandaskan.***Daudi