Polres Tasikmalaya,tindakmedia.com-pada hari selasa lalu, tanggal 11 januari 2022 sekira jam 09.00 wib, Bhabinkamtibmas, Bripka Bella, laksanakan giat monitoring sekaligus Pengamanan dalam rangka gelaran giat Vaksinasi di SDN 4 Puspahiang kecamatan Puspahiang Kabupaten Tasikmalaya.
Dalam gelaran tersebut sekaligus *memberikan hadiah berupa kembang gula ( Permen) kepada siswa yang menangis dan membujuknya agar mau di vaksin* dan hasilnya ternyata anak tersebut reda nangisnya Ambil Permennya dan langsung duduk untuk diperiksa, setelah dinyatakan sehat langsung di suntik Vaksin oleh tim Medis.
"Alhamdulilah di wilayah kami, para personil saling mendukung dalam tugasnya, juga dengan pihak sekolah dan para orang tua semua, tidak ada kendala dalam giat vaksinasi ini, semua berjalan lancar, paling anak awalnya ketakutan, menangis, namun hal tersebut telah diantisipasi dengan permen, dan,... ya kelar, mau disuntik,... Penerapan disiplin Prokes tetap kami berlakukan terhadap para peserta dan panitia dengan ketat " Ucap Kapolsek Puspahiang, AKP Asep Nurjaman***Daudi