MEDIATINDAK.COM, Kepolisian Daerah Jawa Barat menggelar lomba orasi unjuk rasa piala Kapolri yang diselenggarakan di lapangan Mapolda Jabar, Sabtu (4/12/2021).
Kegiatan dipimpin oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Erdi A. Chaniago S.I.K., M.Si didampingi para Kasubbid Humas Polda Jabar dan seluruh anggota Bid Humas Polda Jabar serta peserta tim lomba orasi unjuk rasa.
Sebanyak empat tim peserta lomba orasi unjuk rasa yang mengikuti kegiatan tersebut yaitu dari Aliansi Buruh Pasundan Lantang, Aliansi Buruh Suara Lodaya Jabar, Paguyuban Karawang Tandang serta Aliansi Gema Bergerak Bermanfaat dari Mahasiswa UPI.
Dalam sambutannya Kabid Humas Polda Jabar mengatakan bahwa kegiatan lomba orasi unjuk rasa piala Kapolri dilaksanakan dalam rangka memperingati Hak Asasi Manusia (HAM) sedunia.
“Tujuan diselenggarakannya lomba orasi piala Kapolri ini untuk memberikan ruang kepada masyarakat dalam menyampaikan aspirasi dan ekspresinya namun memiliki nilai edukasi kepada masyarakat cara menyampaikan aspirasi sesuai dengan aturan dan hukum yang berlaku ” ujar Kabid Humas Polda Jabar.
“Polri berempati memberi peluang mahasiswa maupun elemen masyarakat untuk menyerukan permasalahan yang terjadi di bawah” ucap Kabid Humas.
Kabid Humas Polda Jabar menyatakan bahwa Polri selalu menghormati dan menghargai Hak Asasi Manusia dalam bentuk mengawal demokrasi dengan melindungi warga negara yang menyampaikan pendapat di muka umum.
Dari hasil penilaian tim juri, Pemenang Juara I dari Aliansi Buruh Pasundan Lantang dengan judul orasi Penegakan Ham dalam bidang ketenagakerjaan, Juara II yaitu Paguyuban Karawang Tandang dengan judul orasi Hak Asasai bukan alas kaki, sedangkan juara III dari Aliansi Buruh Suara Lodaya Jabar dengan judul orasi Undang-Undang cipta kerja melanggar HAM serta juara IV dari Aliansi Gema Bergerak Bermanfaat dengan judul orasi Penegakan HAM dalam bidang pendidikan.
Aliansi Buruh Pasundan Lantang sebagai juara I, akan mewakili Polda Jawa Barat untuk mengikuti lomba tingkat pusat di Jakarta pada tanggal 10 Desember 2021 bertepatan dengan hari peringatan HAM Sedunia.***Redi