-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Warga Desa Harumansari Keluhankan Irigasi Pengairan untuk Lahan Sawahnya

Tindak Online
Rabu, 03 November 2021, Rabu, November 03, 2021 WIB Last Updated 2021-11-03T10:33:33Z
Dede Rosita Kepala Desa Harumansari 

MEDIATINDAK.COM, Garut - Desa Harumansari yang beralamat di Jln. Desa Harumansari No. 06 kecamatan Kadungora kode pos 44153 yang dipimpin oleh kepala desa Dede Rosita yang terpilih pada pemilihan kepala desa tahun 2021.

Saat ditemui wartawan media tindak pada hari Rabu, (3-11-2021) sekitar pukul 14.00 WIB, mengeluhkan permasalahan yang sedang di hadapinya sebagai pemimpin di desa Harumansari 


Dede Rosita sebagai Kades menjelaskan "Banyak para petani yang menggarap sawah sebagai lahan penghidupan mengalami gagal panen di sebabkan gak ada pengairan yang memadai" jelasnya


Lanjut Dede "Luas Tanah di desa Harumansari sari mencapai 83 Ha, dan hanya 50 persen yg bisa panen. Adapun sungai irigasi Adirja cuman bisa mengairi pesawahan seluas kurang lebih 30 Ha" lanjutnya.


Dede menambahkan "Area sawah yang mengalami kekeringan dan cuma mengandalkan tadah hujan terletak di dusun Tiga Rw 2 dan 3," tambahnya.


Dede Rosita sebagai Kades tentu berupaya dan mencari solusi guna memecahkan segala permasalahan yang di alami masyarakat desa Harumansari dan berharap kepada pemerintah daerah dan pihak-pihak terkait, untuk membantu upayanya sehingga masyarakat kami bisa hidup aman, makmur dan sejahtera.


Dede berharap adanya bantuan buat irigasi buatan, "yaitu sumur pengeboran yang bisa mengairi pesawahan yang kekeringan, sehingga pada saat musim kemarau pun masyarakat tetap bisa panen tidak hanya mengandalkan musim penghujan," harapnya

 Reporter : Asep Saepuloh - Pian Sopian

Komentar

Tampilkan

  • Warga Desa Harumansari Keluhankan Irigasi Pengairan untuk Lahan Sawahnya
  • 0

Terkini