Giat Monitoring dan Pengamanan Penyaluran Program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Reguler di Desa Cikapinis Kecamatan Karangnunggal. |
MEDIATINDAK.COM, Polres Tasikmalaya Polda Jabar.
Jajaran Personil Polsek Karang Nunggal AIPDA Usep Risdiana didampingi Anggota dari Anggota TNI Koramil Karangnunggal, Sertu Nurkholis, melaksanakan Giat monitoring dan pengamanan dalam acara Penyaluran Bansos program BPNT perluasan yang bertempat di agen BRI Link Toko Delisva milik dari Hj. Kholis yang beralamat di Kampung Gandamekar RT. 02/01 Desa Cikapinis Karangnunggal.
Giat tersebut dilaksanakan pada hari Senin tanggal 08 November 2021, jam 08.00 Wib s/d selesai.
Dalam kesempatan acara tersebut hadir diantaranya, Kades Azis Nuryana, Babinsa Sertu Nurkholis Kasi Kesra Desa Cikapinis Ahmad Halwani, S.Pd,. Serta pendamping PKH, Wahidah.S.pd,. Pendamping TKSK, Jajang, serta para perangkat Desa dan KPM para penerima BPNT.
Menurut keterangan dari AIPDA Usep Risdiana Bahwa Jumlah penerima bantuan program BPNT Desa Cikapinis ( Reguler 456 dan Perluasan sebanyak 232 KPM ) dengan rincian barang sembako sbb:
1.Beras 12 kg = Rp.132.000
2.Telor 1 kg = Rp 23.500
3.Kentang 1 Kg = Rp.14.000
4.Kacang hijau 0,2 Kg = Rp.6.000
5. Buah Vir 0,98 Kg = Rp.24.500
Jumlah Rp.200.000
Selama kegiatan dilaksanakan seluruh yang hadir diharuskan mengikuti mematuhi Protokol Kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Situasi selama giat berjalan dengan aman dan Kondusif.Ds.(09/11/2021)***Redi