Dok/Foto : Humas Polres Tasikmalaya / Polda Jabar |
MEDIATINDAK.COM, Polres Tasikmalaya Polda Jabar.
Satuan Dalmas Polres Tasikmalaya Polda Jabar melaksanakan operasi yustisi penerapan PPKM Level 3 di wilayah Kabupaten Tasikmakaya Operasi yustisi kali ini dilakukan ke daerah Mangunreja, kawasan Gebu Komplek Perkantoran Pemda Tasikmalaya dan di sepanjang jalan Muhtamar Cipasung dan kembali lagi ke daerah Terminal Singaparna Tasikmalaya.
Kegiatan Patroli malam oleh Anggota Ton 1 Dalmas ini dipimpin langsung oleh Bripka Rahmat Nurjamil.
Adapun selama dalam giat tersebut disampaikan beberapa himbauan diantaranya,
"Menghimbau Kepada Warga Masyarakat agar memperhatikan Protokol Kesehatan.
Agar selalu waspada terhadap cuaca saat ini dikarenakan rawannya bencana alam.
Memberi himbauan mengenai Kamtibmas, terkait Antisifasi adanyan C3,.
Memberi pemahaman kepada masyarakat terkait Program "Adaptasi kebiasaan baru"
Dan Himbauan agar mengikuti Suntik vaksin dan selalu memakai Masker agar bersama sama turut dalam penanganan penyebaran Virus Covid-19 ini.
"Selama dalam kegiatan, anggota Dalmas Regu 1 menyampaikan pula kepada warga untuk selalu patuh dan menjalankan protokol kesehatan, serta utamakan memakai masker dan menjaga jarak dalam rangka antisipasi penyebaran virus corona," kata Bripka Rahmat Nurjamil
Bripka Rahmatpun menjelaskan hasil dari pelaksanaan operasi yustisi ini guna menindak puluhan warga yang kebetulan tidak menjalankan protokol kesehatan, salah satunya tentang penggunaan masker, dan memutus rantai penyebaran virus corona.
"Segera lakukan suntik vaksinasi dalam rangka mendukung percepatan kekebalan kelompok atau herd immunity guna memutus rantai penyebaran virus corona," pungkas Bripka Rahmat Nurjamil.(02/11/2021)***Redi