MEDIATINDAK.COM, KARAWANG - Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono memberikan santunan bagi anak-anak yatim piatu yang terdampak COVID-19. Kegiatan tersebut berlangsung diMasjid Miftahul Hidayah Polres Karawang. Selasa (30/11/2021).
Dalam kegiatan tersebut Kapolres didampingi Wakapolres Kompol Ahmad Faisal Pasaribu dan Kabag Sumda Kompol Iwan Setiawan melakukan pengajian sekaligus pemberian santunan anak-anak yatim piatu dari Yayasan Nahdhotul Islahiyah yang beralamat di Kel.adiarsa timur, santunan diberikan kepada 40 orang anak yatim diundang datang kePolres Karawang.
Kapolres Karawang Kepada Tribrata mengatakan bahwa Polri memberikan dukungan psikososial bagi anak-anak yang terdampak COVID- 19 sehingga diharapkan santunan dan bantuan yang diberikan memberikan manfaat positif di masa pandemi COVID-19. ujar Kapolres.
Kapolres juga berpesan agar selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes) dan menjaga kesehatan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami dari jajaran Polres Karawang kepada adik adik yatim.
Sementara salah satu pengurus Yayasan Nahdhotul Islahiyah mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Karawang dan jajarannya karena telah memperhatikan anak yatim piatu Yayasan Nahdhotul Islahiyah Diharapkan, kegiatan serupa terus berlanjut. Sebab, sangat bermanfaat guna membantu para anak yatim piatu, semoga dapat bermanfaat dan menjadi berkah serta amal ibadah," pungkasnya.
Deded. Skr / Redi