Mediatindak.com - Polsek Taraju - Polres Tasikmalaya
Musibah kebakaran terjadi di wilayah Hukum Polsek Taraju, tepatnya di Kampung Bakomtengah RT.005/001. Desa Cikubang Kecamatan Taraju Kabupaten Tasikmalaya.
Sebanyak 5 buah rumah hangus terbakar tanpa menyisakan barang apapun, Dan diketahui Rumah tersebut adalah milik Endin, Hamdan, Ahmad, Ny.Ilah dan Ny. Solihah.
Sumber dari masyarakat mengatakan, awal kejadian dan sumbernya saya tidak tau dan belum diketahui, karena sedang ditangani pihak kepolisian, dan yang saya tau cuma beberapa menit saja ketika ada warga melaporkan Pihak Aparat kepolisian sudah mengamankan di lokasi.
Diharapkan kepada pihak pemerintah kabupaten Tasikmalaya, cq Dinas Intansi terkait agar dapat membantu dalam hal kebutuhan sehari harinya para korban dan membantu untuk mendirikan kembali rumahnya" Ucap Dedi seorang warga masyarakat.
Menurut Kapolsek Taraju Iptu Agus Irianto, SH,. Mengatakan, " Dalam musibah tersebut penyebabnya masih dalam penelitian petugas, namun dari perkiraan dari kosleting listrik ,dan dikatakan pula oleh Iptu Agus, bahwa dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, Untuk Sementara, diketahui kerugian korban antara lain, Surat surat penting, barang barang berharga lainnya dan keseluruhan kerugian diperkirakan bisa mencapai Ratusan Juta Rupiah." Papar Iptu Agus.
Kami dari jajaran Polsek Taraju pada saat kejadian dan ada laporan. Kami langsung ke TKP guna mengamankan Lokasi atau TKP, mencari Sumber Informasi dan keterangan lainnya."
Kepada warga masyarakat diharapkan agar selalu mewaspadai terhadap bencana alam, kabel listrik agar secara rutin di periksa keadaannya agar hal seperti ini tidak terjadi lagi, "paparnya,.
Demikian dikatakan Kapolsek Taraju Iptu Agus Irianto, SH,. Dalam keterangannya pada Pers di kantornya baru baru ini.(15/09/2021).
(Redaksi Tindak)