-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

PEMDES Cikoneng Bersama Warga Petani Bangun Jalan Usaha Pertanian Di Blok Cibadak

Tindak Online
Sabtu, 11 September 2021, Sabtu, September 11, 2021 WIB Last Updated 2021-09-11T14:34:13Z

 


Majalengka, mediatindak.com - 
Dalam upaya meningkatkan usaha di bidang pertanian, Pemerinta desa (PEMDES) Cikoneng Kecamatan Sukahaji Kabupaten Majalengka Provinsi Jawa Barat bekerjasama dengan Warga petani bersinergi membangun Jalan Usaha Tani di Blok Cibadak Desa Cikoneng.


Seperti yang terpanatau oleh awak Media Tindak jum'at 10/9/2021, sejumlah Warga sedang sibuk mengerjakan pengerasan jalan di Blok Cibadak. Kegiatan tersebut bersumber Dana dari Pemerintah atau Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun Anggaran 2021 hingga menelan anggaran mencapai Lebih Dari Seratus Sembilan Puluh Jutaan yang dibagi pencairannya Tiga Termin. Sementara volume pengerjaan tersebut mencapai 1000 meter Panjang dan 3 meter Lebar. Serta dikerjakan oleh swakelola yang melibatkan unsur masyarakat atau warga petani.


Menurut Kepala Desa Cikoneng, Kusnadi, menyampaikan bahwa, kegiatan pelaksanaan pengerasan Jalan Usaha Tani ini atas dasar permintaan warga terutama warga petani dimana jalan tersebut sangat produktif untuk dijadikan alat transportasi oleh para petani dalam meningkatkan hasil Taninya yang lebih maju. Ungkapnya


Selain itu, (lanjutnya) jalan di Blok Cibadak tersebut selain digunakan oleh para petani, juga arah menuju Penampungan Air atau Embung Air yang tentunya berpotensi untuk dijadikan Wisata karena Suasananya sangat indah dan udara disekitar Embung tersebut terasa sejuk. Imbuhnya


 Oleh karena itu, dengan adanya bantuan dari pemerintah untuk Jalan Usaha Tani , kami atas nama pemerintah Desa Cikoneng terutama warga petani mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya kepada pemerintah kabupaten atau dalam hal ini Dinas Pertanian kabupaten Majalengka atas realisasi Anggarannya untuk pembangunan Jalan Usaha Pertanian. Sehingga dengan adanya  pembangunan ini dapat lebih meningkatkan kembali hasil Taninya dan pastinya berorientasi   kepada kesejahteraan masyarakat terutama warga petani. Pungkas Kades.            


Reporter : Yan.s

Komentar

Tampilkan

  • PEMDES Cikoneng Bersama Warga Petani Bangun Jalan Usaha Pertanian Di Blok Cibadak
  • 0

Terkini