Tasikmalaya, mediatindak.com - Melihat besarnya peran media, sebagai informasi masyarakat. DPRD Kabupaten Tasikmalaya adakan silaturahmi atau pertemuan dengan rekan-rekan media.
Asep Sopari Al Ayubi, SP Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya menyambut baik kedatangan perwakilan dari media cetak dan media online dan bertempat di Ruang Kerja Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya Jumat, 21 mei 2021.
Asep Sopari Al Ayubi menyebutkan bahwa untuk meningkatkan silaturahmi antara DPRD Kabupaten Tasikmalaya dengan media maka harus terjalin hubungan yang baik diantara keduanya, dikarenakan informasi saat ini menjadi sangat penting dalam mendukung apa yang menjadi tugas DPRD.
“Informasi saat ini sangat penting untuk mendukung pekerjaan yang menjadi tugas dan fungsi DPRD Kabupaten Tasikmalaya serta peran media sebagai sumber informasi yang memadai yang mengangkat citra positif lembaga legislatif,” ungkap Asep dalam pertemuan tersebut.
“Saya justru berharap bahwa hari ini kedepan DPRD mau menyampaikan apa yang sedang menjadi bahasan mengenai persoalan yang dihadapi oleh masyarakat, berngkat dari persoalan-persoalan bahwa rekomendasi itu adalah perbaikan, kita jangan terfokus terhadap opininya tetapi bagaimana media itu bisa lakukan perbaikan secara berkesinambungan, perbaikan dari sisi ekonominya, perbaikan dari sisi SDM, pelayanan publik dan sebagainya, sehingga goals nya itu ekspektasi masyarakat itu bisa terpenuhi.” ungkapnya.
Reporter : Redi