Bekasi, MediaTindak. com-----Pembagian BST/Bantuan Sosial Tunai Propinsi di Desa Sukaresmi, Kabupaten Bekasi berjalan lancar. Hal ini bisa terjadi berkat adanya perbaikan sistem pelayanan yang sudah berlangsung dan pendataan yang semakin baik. Pembagian BST Propinsi lanjutan ini sudah yang kesekian, wajar semakin tertib dan terkontrol dengan baik dan warga yang patut menerima semakin sadar betapa pentingnya tertib dengan tetap menjalankan protokol kesehatan yang sudah baku dan tersosialisasi dengan baik pula, serta tertib menunggu giliran dipanggil.,kamis(12/11/20)
Panitia juga terlihat sudah semakin lancar melayani warga, belajar dari pengalaman sebelumnya. Bagi warga yang tidak lengkap membawa persyaratan yang dibutuhkan, misalnya KK atau KTP, karna secara administrasi sudah terdata, cukup minta surat keterangan dari desa bahwa dia salah satu warga penerima, maka staf desa membuat surat keterangan bahwa KK tidak terlampir, gantinya surat keterangan desa yang dibuat staf desa tersebut, hingga warganya tetap dapat BST pada hari itu juga bila gilirannya sudah dipanggil. " Ada sekitar 700 an warga kita penerima BST Propinsi ini bang, " ujar staf desa dengan santun.
Ketika Tindak. com terus mengikuti hingga petang hari, staf desa mengatakan bisa berlanjut hingga besok ini bang, ujarnya. Saat pembagian tahap lanjutan ini, kepala desa Sukaresmi, Nunung Maemunah berharap agar warga tetap bersabar menunggu dan tetap menjalankan protokol kesehatan dengan memakai masker, cuci tangan, dan jaga jarak. Bila sudah terdata, warga yang antri pasti dapat.***Purba