Bekasi,Media Tindak. com-----Bukan suatu hal yang mudah membuat suatu desa itu jadi juara. Dibutuhkan kerja keras dari tim perangkat desa yang benar benar solid, dikomando oleh seorang kepala desa yang bermental juara yang gigih berjuang dan bekerja keras, cerdas dan terarah menuju sasaran yaitu menjadi suatu desa yang menjuarai pertarungan yang diselenggarakan Pemda Setempat.
Demikian juga Desa Jaya Sampurna Kecamatan Serang Baru Kabupaten Bekasi Jawa Barat yang dipimpin tokoh muda yang energyc Muksin. Pada April tahun lalu (2019) berkat usaha bersama yang bersinergi, desa ini meraih desa juara dan hingga saat ini terus berbenah.
Menurut beberapa warga yang ditemui Tindak. com, Kepala Desa Muksin adalah tokoh muda yang pekerja keras yang dilandasi jiwa dan semangat wirausaha, sehingga semangat kerja terlihat beda dengan para pendahulunya. Kantor desa semakin bagus dan representatif untuk melayani warga dan dibantu oleh staf/prangkat desa yang tekun bekerja demi dan untuk melayani kepentingan warga.
Ketika Tindak. com keliling desa, terlihat memang kemajuan yang semakin bagus dan desa ini juga semakin berkembang berkat tumbuhnya perumahan baru sebagaimana lazimnya kecamatan lain di Bekasi, mengingat berdekatan dengan kawasan industri raksasa Cikarang.
Desa ini walau terlambat maju dibandingkan dengan kecamatan yang bersentuhan dengan kawasan industri Cikarang, namun geliat pembangunan terlihat maju pesat di Desa Jaya Sampurna terutama setelah Muksin membuat terobosan dan betul betul membangun, sesuai dengan apa yang sudah dijanjikan dalam Musrenbang Desa. Pembangunan desa baginya adalah suatu keharusan dan tidak bisa ditawar tawar, makanya desa ini tahun lalu bisa menjadi desa juara di Kabupaten Bekasi.
Terkait pembagian BLT semua berjalan lancar dan warga juga tetap menjalankan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah Pusat, dengan tetap pakai masker, cuci tangan, jaga jarak terutama bila warga lalu lalang demi dan untuk mencegah penyebaran virus covid 19 dari bumi Pertiwi.
(Laubinsar/Purba)