Mapolres Ciamis,mediatindak.com-- - Kapolres Ciamis AKBP Dony Eka Putra, S.I.K., M.H., bersama Dandim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani, S.Sos., M.A.P., menyerahkan bantuan sosial TNI-Polri peduli korban bencana alam banjir di Banjarsari kepada Elemen Mahasiswa Kabupaten Ciamis. Penyerahan bantuan tersebut dilaksanakan di Pos Lantas Alun Alun Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (28 Oktober 2020).
Penyerahan bantuan kepada aliansi mahasiswa Kabupaten Ciamis dalam rangka untuk meningkatkan sinergitas TNI-Polri dengan mahasiswa. Dimana ini sebagai bentuk kepedulian bersama terhadap korban bencana alam banjir Banjarsari.
"Nantinya, bantuan yang kami serahkan kepada perwakilan elemen mahasiswa ini akan disalurkan langsung kepada korban bencana banjir di Banjarsari. Dimana ini sebagai bentuk sinergitas dan kepedulian kami TNI-Polri dan Mahasiswa terhadap korban bencana banjir," ujar Kapolres Ciamis AKBP Dony Eka Putra, S.I.K., M.H., didampingi Dandim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani, S.Sos., M.A.P., seusai menyerahkan bantuan sosial TNI-Polri dan Mahasiswa Peduli Banjir.
AKBP Dony mengungkapkan, bantuan sosial TNI-Polri peduli korban bencana banjir yang diserahkan kepada mahasiswa untuk disalurkan berupa beras dan mie instan. "Kamis serahkan 20 karung beras dan 20 dus mie instan kepada elemen mahasiswa untuk disalurkan kepada korban bencana banjir di Banjarsari Ciamis," katanya.
Kapolres dan Dandim berharap bantuan yang diserahkan melalui Elemen Mahasiswa ini dapat membantu para korban bencana alam banjir. "Semoga ini dapat bermanfaat membantu korban bencana banjir Banjarsari dalam hal pangan selama berada di tempat pengungsian menunggu rumahnya bisa kembali digunakan," tandasnya.***Deded. skr/Ano Hendratno.