Ciamis, TINDAK---Dinilai hanya menunda nunda waktu, Keputusan Menteri Dalam Negeri yang menunda pelaksanaan Pilkades pada tanggal 15 Agustus, telah menuai protes dari beberapa calon Kepala Desa di Kabupaten Ciamis.Pada aksi demonstrasi kamis(13/8), di depan Gedung kantor Bupati Ciamis, para calon Kades bergantian melakukan orasi. Mereka menuntut kepada Bupati untuk menolak Surat Edaran Kemendagri yang kembali menunda pelaksanaan Pilkades tanggal 15 Agustus 2020.
Memang setelah lama ditunda karena situasi COVID.19. Kini Pilkades yang sudah didepan mata harus ditunda kembali, seakan lari menjauh dari hari yang telah ditentukan pada tanggal 15 Agustus.***dad