-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Peresmian Daerah Tujuan Wisata Pasirgowong dengan Penanaman Seribu Pohon Durian

Tindak Online
Minggu, 19 Januari 2020, Minggu, Januari 19, 2020 WIB Last Updated 2020-01-19T16:37:09Z

Peresmian Pariwisata Paralayang dan Penanaman Seribu Pohon Durian di Bukit Pasir gowong, Desa Nanggewer, Kecamatan Pagerageung

 
Tasikmalaya, media tindak.com-- -Peresmian Pariwisata Paralayang Pasirgowong dan penghijauan Bukit Pasirgowong, dengan penanaman seribu pohon durian dilokasi wisata, Desa Nanggewer, dihadiri oleh Kepala Desa beserta unsur aparat desa, perwakilan Bupati Tasikmalaya, Ade Sugianto, pejabat Dinas Pertanian, pejabat Perhutani, dan Muspika Pagerageung, juga tokoh masyarakat, dan elemen masyarakat lainnya.
Inisiatif kades Nanggewer yang mengalihkan penanaman seribu pohon albasiah ke pohon Durian mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk dari perwakilan Bupati dan Muspika Kecamatan Pagerageung. karena akan meningkatkan taraf ekonomi rakyat desa, apalagi dibarengi dengan wisata Paralayang.
Di tempat lain kades Nanggewer Endang Sunarli  mengatakan kepada awak media
"kami berterima kasih atas kerjasama dari semua pihak terkait atau masyarakat kami yang mendukung atas peresmian Pasirgowong sebagai tempat wisata paralayang. Dan penanaman seribu pohon yang ada di pasir gowong desa Nanggewer ,semoga menjadi dan menumbuhkan  kesejahteraan di tengah masyarakat, dan alhamdulilah semenjak ini dibuka sampai diresmikan sekarang pengunjung sudah banyak yang datang dari dalam dan luar daerah. untuk masalah akses jalan yang sekarang masih tanah baru di benahi, insya Alloh bulan kedepan nya kami akan cepet cepet diaspal karena akses jalan prioritas utama untuk kenyamanan pengunjung," paparnya.

"Dari masyarakat, kami sebagai masyarakat yang ada di daerah desa nanggewer,Pagerageung, merasa bersukur setelah dibukanya pariwisata ini. kami merasa dibantu oleh pihak pemerintah setempat karena kami sebagai masyarakat bawah dan pedagang kecil alhamdulilah dagangan kami omzet nya agak meningkat, dikarenakan banyak pengunjung yang datang dari dalam dan luar daerah untuk melihat pemandangan nya yang indah. cocok untuk liburan keluarga. kami dari masarakat untuk pemerintah pusat tolong di bantu agar pariwisata ini menjadi wisata nasional," kata seorang warga Cibungur masgul***Hendra Baduy
Komentar

Tampilkan

  • Peresmian Daerah Tujuan Wisata Pasirgowong dengan Penanaman Seribu Pohon Durian
  • 0

Terkini