Sinjai, mediatindak.com---Bhabinkamtibmas Desa Kassi Buleng Brigpol Muh.Natsir sambang ke SMP negeri 11 Sinjai, Kamis (23/1/2020). Dalam rangka sosialisasi bahayanya minuman keras dan Narkoba. Hal ini menyusul setelah sebelumnya diduga terjadi pesta miras anak sekolah SMPN 11 Sinjai. Bahkan tidak mengikuti pelajaran di Sekolah.
"saya selaku Bhabinmas menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada Taslim cs (Siswa SMP neg 11 Sinjai), supaya tidak mengulangi melakukan minum minuman keras seperti alkohol/arak , maupun Sejenisnya, karena kandungan alkoholnya sangat tinggi melebihi dari standar kesehatan BPOM. Apabila seseorang mengkomsumsi miniman keras yang mengandung alkohol tinggi dapat mengakibatkan seperti mabuk, struk, gangguan pada jantung, lever dan lainnya.," paparnya dihadapan para siswa SMPN 1 Sinjai.
"Maka dari itu diharapkan jauhilah miras dan jangan ulangi lagi untuk mengkomsusinya karena bisa menjadi ketergantungan, dan merusak kesehatan," tuturnya lagi
"Yang terakhir Bhabinkamtibmas mengajak kepada para siswa untuk berhati hati di jalan saat datang dan pulang sekolah, tidak merokok dan mengkonsumsi Narkoba, menyayangi diri, sendiri karena kalian adalah generasi muda penerus bangsa, kebanggaan orang tua dan keluarga," pungkas Brigpol Muh.Natsir.***M.SAID MATTOREANG