Akses Jalan di kawasan lingkungan Selaawi Rw 05, Kelurahan Tuguraja, Kecamatan Cihideung dan Sukajaya, Kelurahan Linggajaya, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya.
KOTA TASIKMALAYA, TINDAK MEDIA - Akibat seringnya meluap sungai Cikalang setelah hujan deras, kondisi akses jalan penghubung antara dua Kecamatan Cihideung - Kecamatan Mangkubumi semakin Memperihatinkan.
Tepatnya di kawasan lingkungan Selaawi Rw 05, Kelurahan Tuguraja, Kecamatan Cihideung dan Sukajaya, Kelurahan Linggajaya, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya.
Bahkan akses jalan alternatif untuk menuju ke Pasar Induk Cikurubuk ini diakui warga setempat, sudah beberapa tahun ini kerusakan jalan itu seakan dibiarkan saja, dan belum ada perbaikan hingga saat ini.
Selain itu warga pun mengeluhkan, ketekita hujan deras sungai Cikalang ini sering meluap hingga rumah warga tergenang banjir.
"Setelah hujan deras, sungai ini sering meluap hingga rumah-rumah dan empang-empang disekitaran pun rata terdampak banjir," ujar Budi Darussalam, salah satu warga sekaligus pengurus Karang Taruna Selaawi RW 05 Kelurahan Tuguraja, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, saat dimintai keterangan, Minggu (24/03/2019).
Ia menambahkan, warga sekitar sudah berupaya memparbaiki akses jalan jembatan tersebut. Namun, dikarenakan minimnya anggaran untuk memperbaiki jalan tersebut yang hanya memakai bahan material bambu, alhasil akses jalan tersebut pun tidak tahan lama karena sering terbawa arus aliran sungai ketika banjir.
"Akses jalan ini hanya diperbaiki warga sekitar dengan mengandalkan keswadayaan masyarakat setempat," paparnya.
Dikatakan Budi, jalan ini adalah jalan alternatif penghubung antara Kelurahan Tuguraja Kecamatan Cihideung dan Kelurahan Linggajaya Kecamatan Mangkubumi.
Selain itu, lanjut Budi, jembatan tersebut sering dilalui warga sebagai akses jalan menuju Pasar Induk Cikurubuk.
"Warga setempat banyak yang berpropesi sebagai pedagang di Pasar Cikurubuk. Ya, jadi jalan ini sangat penting karena sering dilalui warga," ungkapnya.
Kendati demikian, Budi berharap, pemerintah setempat supaya memperhatikan untuk segara memperbaiki akses jalan tersebut. Karena, jalan ini sudah bertahun-tahun terbengkalai dan tidak ada perhatian dari pihak pemerintah setempat.
(Hielman)