TINDAKMEDIA.COM
CIAMIS, Setiap Daerah biasanya mempunyai makanan khas, seperti halnya desa
banjarangsana yang mempunyai makanan ringan yang biasa disebut Debras yaitu
makanan yang terbuat dari tepung beras dan aneka bumbu, diolah menjadi makanan
ringan atau cemilan.
Bersamaan
dengan adanya para mahasiswa Universitas Galuh (UNIGAL) yang sedang mengadakan
Kuliah Kerja Nyata KKN, di wilayah Desa Banjarangsana Kecamatan Panumbangan
Kabupaten Ciamis.
Mahasiswa
UNIGAL ini mengadakan Workshop pemasaran produk Debras makanan ringan khas desa
banjarangsana, yang di gelar di Gor Desa banjarangsana pada hari senin
(04-03-2019) di hadiri oleh Kepala Desa, Perangkat desa serta masyarakat
setempat, khususnya pengrajin debras yang di dominasi oleh ibu-ibu.
Makanan
Debras singkatan dari tepung beras yang diolah menjadi makanan yang unik,
renyah, dan enak, makanan ini mengundang mahasiswa UNIGAL untuk membantu
mengembangkan produk ini khususnya dalam bidang pemasaran, untuk menunjang perekonomian
daerah serta mempertahankan makanan khas daerah yang berada di desa
banjarangsana.***(duy)